Salah satu cara mempercantik rumah adalah dengan pemasang plafon PCV rumah pada langit-langit ruangan. Faktanya, saat ini kebanyakan pemasangan plafon PVC diterapkan pada hotel, restoran, apartemen, serta gedung-gedung mewah.
Meskipun demikian, tidak ada salahnya kalau pemasangan plafon PVC diterapkan di rumah-rumah pribadi.
Alasan utama mengapa masyarakat mulai melirik untuk menerapkan plafon PVC pada langit-langit ruangan hunian mereka tidak lain karena bahan plafon PVC jauh lebih ringan, lentur, serta tidak cepat lapuk atau rusak karena mampu bertahan lama hingga puluhan tahun.
Apalagi jika tingkat ketebalan plafon PVC yang digunakan sebesar 8 mm. Dari segi kekuatan, plafon PVC jauh lebih unggul daripada triplek, gypsum, serta fiber semen yang mudah rusak saat terkena panas, air, kelembapan tinggi, serta dimakan rayap.
Dari segi desain, plafon PVC didesain dengan bentuk yang tergolong unik. Apalagi jika dipadukan dengan pencahayaan lampu yang tepat, keindahannya akan semakin terlihat dan kental.
Plafon PVC juga tahan bocor dan tidak dimakan rayap disebabkan pori-pori yang terdapat pada plafon PVC tertutup rapat.
Dengan demikian, pemilik rumah tidak perlu khawatir terhadap rembesan hujan ketika musim hujan sudah tiba. Untuk pembersihan plafon PVC ini tergolong mudah dan tidak ribet, cukup dibersihkan dengan menggunakan sapu tangan atau kain bersih.
Keunggulan lainnya yang juga terdapat pada plafon PVC adalah adanya finishing warna pada bagian luarnya dengan berbagai varian motif.
Jadi Anda tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan lagi untuk pengecatan. Dalam hal ini cukup memilih warna plafon PVC yang sesuai dengan desain rumah Anda agar jangan sampai warna plafon PVC yang dipilih berbeda dengan warna dinding rumah sehingga terlihat tidak seimbang.
Jasa Pemasangan Plafon PVC Murah & Berkualitas
Di atas telah kami uraikan keunggulan dari menggunakan dan menerapkan plafon PVC pada langit-langit ruangan di rumah Anda. Jika Anda tertarik untuk memasangnya, kami menawarkan kepada Anda jasa kami untuk memasangkan plafon PVC tersebut.
Dalam hal ini kami siap mengerjakan proyek pemasangan plafon pvc untuk wilayah Indonesia, termasuk di wilayah Lampung, Padang, Bengkulu, Jawa Barat, dan Jawa Tengah.
Kami melakukan pemasangan plafon PVC di mana saja, termasuk di hotel, sekolah, rumah sakit, gedung perkantoran, dan lain-lain.